Showing posts with label Seo. Show all posts
Showing posts with label Seo. Show all posts

Sunday, June 17, 2012

Optimalkan Seo pada Title Tags



Search Engine Optimization, biasa disingkat SEO adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik kunjungan melalui mesin pencari menuju situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari tersebut.

Meta tag adalah hal penting dalam SEO. Karena itu Teknik SEO Pada Title Tags adalah bagian sangat penting dari blog karena tanpa SEO yang baik, anda akan kehilangan banyak Visitor potensial. Sedangkan judul website atau Meta Title (salah satu bagian dari Meta Tags) adalah hal pertama yang dilihat oleh search engine untuk menentukan (website atau webpage ini bicara tentang apa) dan bagaimana judul berhubungan dengan thema website dan dengan keyword yang terkandung di halaman web.


Optimalkan Seo pada Title Tags dapat meningkatkan posisi SERP kita. Kalau sudah begitu traffic kita meningkat. Tempatkan keyword yang paling penting pada awal tag dan judul tetap pendek, sekitar 10 sampai 60 karakter termasuk spasi. Cobalah untuk meminimalkan penggunaan kata-kata henti, seperti, sebuah, dari, pada, dan, atau (“such as a, an, of, on, and .”), karena kata-kata tersebut di abaikan di mesin pencari.

SEO Friendly dan Hubungan Antar Komponen Halaman Website

Halaman website yang SEO Friendly menyatukan elemen berikut ini :
  • Keyword dalam judul website atau Meta Title.
  • Pemakaian keyword dalam Header Tag (H1,H2,H3).
  • Frekuensi dan taksiran rata-rata keyword dalam setiap paragraf (Seberapa sering dan berapa kali).
Keywords yang digunakan sebagai anchor text (links) atau seberapa banyak inbound links dari yang diterima oleh halaman tersebut (dari dalam dan luar website) yang akan memahat tiap reputasi dari halaman-halamannya.

Meta Title SEO Friendly harus mempunyai Daya Tarik

Menulis judul hebat tidak hanya menempatkan halaman website Anda lebih tinggi dalam SERPs (halaman hasil pencarian search engine), tetapi juga berfungsi meningkatkan klik melalui trafik pada SERPs. Kami tidak menganjurkan isian Meta Title dengan keyword sarat spam (pengulangan kata untuk keyword dengan kata yang sama atau mirip lebih dari 2 kali).
Tips menurut SEO Design
Meta Title yang SEO friendly seharusnya 5 sampai 7 kata saja.
Tetapi ketika sebuah topik sangat spesifik dan Anda ingin menarik pengunjung dari keyword yang tumpang tindih (terutama jika keyword-keyword tersebut memiliki kompetisi rendah) maka Anda bisa memilih judul dengan panjang 7 sampai 12 kata.

Sumber : Teknik SEO Pada Title Tags

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India