Friday, April 19, 2013

Mengenal Self Ligating Bracket Sistem


Jika dilihat dari Sejarah Kawat Gigi, Self Ligating Bracket sebenarnya sudah muncul sejak awal tahun 1935, Self-ligating bracket tidak perlu tie wires atau elastic ligatures untuk menahan lengkungan kawat ke bracket, mereka ditahan oleh semacam “pintu” yang dibuat ke dalam masing-masing bracket

Sistem bracket self-ligating merupakan salah satu teknologi paling maju dan inovatif yang digunakan ortodontis dalam mengoreksi maloklusi. Banyak sistem bracket self-ligating yang berkembang, dan sistem Damon bracket adalah salah satu sistem yang paling populer dan banyak digunakan di dunia saat ini.5 Sistem Damon ditemukan oleh seorang ortodontis yang berasal dari Spokane, Washington, yaitu Dr. Dwight Damon.7,19

Bracket dengan self ligating system dimana untuk memegang kawat bracket tidak perlu dipasangkan karet atau ligature tie yang sering kita lihat berwarna-warni karena setiap bracketnya mempunyai sistem buka tutup sendiri, sehingga kawat bisa bergerak lebih bebas dan friksi yang terjadi tidak terlalu besar, dan umumnya hampir tidak menimbulkan rasa sakit atau tidak nyaman setelah kontrol. Umumnya perawatan dengan bracket self ligating system bisa lebih cepat dari bracket konvensional, namun hal ini sangat relatif karena bergantung pada beberapa faktor misalnya tingkat kedisiplinan pasien dalam melakukan kontrol dan juga mematuhi instruksi yang diberikan oleh dokter gigi.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India